Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Kalimantan Barat menggelar apel virtual sore yang diikuti oleh seluruh jajaran pegawai. Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi Kanwil Kemenkum Kalimantan Barat untuk melakukan evaluasi sekaligus penguatan kedisiplinan aparatur dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab, Jumat (3/10).
Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Kalimantan Barat, Jonny Pesta Simamora, dalam amanatnya menekankan bahwa kedisiplinan merupakan salah satu fondasi utama dalam membangun kinerja organisasi. Menurutnya, penguatan disiplin tidak hanya sebatas hadir tepat waktu, tetapi juga mencerminkan sikap tanggung jawab, komitmen, serta integritas dalam menjalankan tugas sehari-hari.
“Kegiatan hari ini kita fokuskan untuk evaluasi kinerja dan kedisiplinan kita semua. Penguatan ini dilakukan agar kita mampu membangun rasa tanggung jawab bersama serta penerapan disiplin yang konsisten di setiap lini kerja,” ujar Jonny Pesta Simamora.
Ia juga menegaskan bahwa kedisiplinan harus menjadi budaya kerja di lingkungan Kanwil Kemenkum Kalimantan Barat. Dengan disiplin yang terjaga, pelayanan publik dapat berjalan lebih optimal, transparan, serta akuntabel. Apel virtual ini diharapkan menjadi pengingat bagi seluruh pegawai agar selalu meningkatkan kualitas diri sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi organisasi maupun masyarakat.
Dokumentasi: